Mau melihat video Samsung Galaxy Ace 2? Nah, kebetulan Blogger Ceria dapet videonya Samsung Galaxy Ace 2 yang kemarin sudah di posting kalau gadget ini memiliki 2 kamera.
Samsung Galaxy Ace 2 adalah mid-ranger smartphone Samsung yang secara eksklusif diluncurkan untuk pangsa pasar Eropa saat ini. Smartphone ini memiliki prosesor dual-core 800MHz dan TouchWiz-skinned yang dijalankan dengan Android 2.3.6.

Samsung Galaxy Ace 2 berbahan plastik ringan yang memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Smartphone ini memiliki baterai 1,500mAh, SIM slot, 4GB memory internal, microSD dan jack headphone A3.5mm.
Samsung Galaxy Ace 2 memiliki display 3,8 inci WVGA high contrast OLED. Dan Display ini memiliki kecerahan yang sangat baik untuk ukuran ponsel low-end. Rencananya Samsung akan meluncurkan Galaxy Ace 2 bulan April di Inggris. Anda bisa lihat videonya di bawah ini.

No comments:
Post a Comment